Kamis, 27 September 2018

Fakta Mengenai Ikan Bawal Air tawar

Selamat datang di blog saya essen aquatic setelah beberapa hari saya gak nulis di blog karena waktu yang tidak sempan. Kali ini saya akan membahas tentang Fakta Mengenai Ikan Bawal Air Tawar, setelah kemaren-kemaren saya membahas ikan mas,nila dan lele. Dan besok-besok jika masih ada waktu saya akan bahas ikan-ikan tawar lainnya ya gannn. Yuk langsung simak dan baca yang teliti dan sampai habis ok.


Ikan Bawal merupakan ikan yang bersal dari sungai Amazon Brazil. Ikan ini sangat mirip penampilannya dengan ikan piranha Dengan badan yang pipih dan bulat dan warna kulit keperak – perakan, memiliki lubang hidung yang besar, dan warna ujung sirip berwarna merah atau kuning. Ikan bawal termasuk jenis ikan carnivora sama halnya dengan Piranha. Ikan bawal biasa hidup bergerombol dalam jumlah yang kecil, makanannya adalah udang, siput, katak, dan ikan-ikan kecil. Ikan bawal merupakan jenis ikan yang cukup poluper di pasar ikan konsumsi. Ikan bawal tawar memiliki popularitas yang tidak kalah baiknya diantara ikan tawar lain. Budi daya ikan bawal menjadi pilihan banyak petani karena beberapa hal antara lain : pemeliharaan yang mudah, cepat besar dan mudah dipasarkan. Di Brazil, bawal banyak ditemukan di sungai Amazon dan sering juga ditemukan di sungai Orinoko, Venezuela. Hidupnya bergerombol di daerah yang aliran sungainya deras dan ditemukan pula di daerah yang aliran sungainya tenang, terutama saat benih.
Membedakan Ikan Bawal Jantan dan BetinaMembedakan bawal jantan dan betina pada saat masih kecil memang sulit. Beberapa tanda yang bisa dilihat adalah bawal betina memiliki tubuh yang lebih gemuk, sedangkan bawal jantan selain lebih langsing, warna merah pada perutnya lebih menyala. Apabila sudah matang gonade, perut betina akan terlihat gendut dan gerakannya lamban. Adapun bawal jantan selain agresif juga akan mengeluarkan cairan berwarna putih susu bila dipijat ke arah anus.
Musin Kawin Ikan Bawal Untuk Budidaya

Seperti ikan lainnya, bawal pun biasanya memijah pada awal dan selama musim hujan. Di Brazil dan Venezuela, kejadian itu terjadi pada bulan Juni dan Juli. Adapun di negara-negara lainnya, bawal dapat mengikuti musim yang ada, misalnya di Indonesia kematangan gonad bawal terjadi pada bulan Oktober sampai April.
Sebelum musim pemijahan tiba, induk yang sudah matang akan mencari tempat yang cocok untuk melakukan pemijahan. Daerah yang paling disukai adalah hulu sungai yang biasanya pada musim kemarau kering, sedangkan pada musim hujan tergenang. Daerah yang seperti ini memberikan rangsangan dalam memijah.
Dalam bak budidaya saat pemijahan berlangsung, induk jantan akan mengejar induk betina. Induk betina kerap kali akan membalas dengan cara menempelkan perut ke kepala induk jantan. Apabila telah sampai puncaknya, induk betina akan mengeluarkan telur dan induk jantan akan mengeluarkan sperma. Telur yang telah keluar akan dibuahi dalam air (di luar tubuh).
Ikan bawal merupakan ikan budi daya yang masih cukup baru diperkenalkan di industri perikanan Indonesia, namun karena hasil penyebarannya mendapat respon dari para petani ikan, jumlahnya konsumsi ikan bawal semakin hari semakin meningkat. Ikan bawal memiliki rasa daging yang gurih dan enak, meski cukup banyak duri pada dagingnya.
Sebagai ikan konsumsi ikan ini sekarang menjadi alternative baru. Bahkan beberapa petani ikan yang sebelumnya memelihara ikan Nila dan Ikan Mas beralih memelihara ikan bawal, karena potensi ekonomi yang lebih menguntungkan. Hal ini yang telah dilakukan para pembudidaya Keramba Jaring Apung (KJA) di waduk Cirata.

Sumber : https://hewanpedia.com/ikan-bawal-air-tawar-dan-fakta-mengenainya/

Dan baca juga artikel kami di website resmi essence aquatic
http://essenceaquatic.com/essen-ikan-nila-galatama/
http://essenceaquatic.com/essen-ikan-bawal-galatama/
http://essenceaquatic.com/essen-ikan-lele-galatama/
http://essenceaquatic.com/essen-ikan-nilem-galatama/
http://essenceaquatic.com/essen-ikan-mas-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/essen-ikan-nila-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/essen-ikan-lele-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/essen-ikan-patin-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/essen-ikan-bawal-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/essen-ikan-nilem-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/essen-ikan-tawes-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-mas-galatama/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-nila-galatama/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-lele-galatama/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-bawal-galatama/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-patin-galatama-2/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-nilem-galatama/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-tawes-galatama/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-mas-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-nila-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-lele-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-patin-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-bawal-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-nilem-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-tawes-kilo-gebrus/

Jumat, 21 September 2018

10 Fakta Unik dan Info Menarik Ikan Lele

Ikan lele atau nama latinnya Ikan Clarias Sp mempunyai patil, yang merupakan duri pada sirip dadanya. Patil tersebut merupakan duri tulang tajam. Beberapa orang percaya bahwa patil tersebut beracun. Racun tersebut sanggup menjadikan orang menjadi panas tinggi.

Tempat tinggal ikan lele pada umumnya di air yang menggenang serta damai ibarat pemikiran sungai yang tenang, rawa-rawa, genangan sawah serta waduk. Namun ternyata ikan ini juga sanggup hidup pada air yang sudah tercemar seperti di 
selokan, got-got, air dari limbah pembuangan kotoran. Sehingga belakangan ini beredar kabar bahwa lele berbahaya untuk di makan alasannya yakni mengandung zat yang memicu pertumbuhan sel kanker.

Berikut beberapa fakta unik mengenai Ikan Lele :

1. Merupakan ikan yang mempunyai sifat nokturnal, sehingga beliau akan aktif bergerak di malam hari untuk mencari makan dan pada siang hari lele akan lebih membisu dengan bersembunyi di tempat-tempat yang gelap.

2. Selain sanggup dikonsumsi sebagai makanan, di Iran, Irak serta beberapa kawasan timur tengah lain, lele dimanfaatkan menjadi salah satu jenis ikan hias.

3. Ikan ini mengandung lemak serta protein yang baik untuk tubuh, khususnya bagi ibu hamil. Karena daging lele baik bagi pertumbuhan janin bayi dalam kandungan.

4. Ikan lele ternyata mempunyai hari nasional yakni pada tanggal 25 Juni. Hal ini alasannya yakni pada tanggal tersebut di tahun 1987, merupakan hari untuk memperingati kebangkitan peternak lele di Amerika Serikat. Hari Nasional Ikan Lele itu ditetapkan sendiri oleh Presiden AS kala itu yaitu Ronald Reagan.

5. Terkadang ikan lele juga ditaruh di sawah untuk memakan hama-hama yang ada di sawah. Lele juga sering pula di taruh pada bak atau tempat air tergenang untuk mengurangi tumbuhnya jentik-jentik nyamuk.

6. Karena ikan ini memang sanggup hidup di aneka macam macam perairan, maka Anda sanggup menemuinya di hampir semua benua. Namun uniknya di antara semua benua, lele tidak sanggup Anda temukan di Alaska dan Antartika.

7. Selain insan yang di mumikan, ternyata ikan lele juga di jadikan mumi. Mumi ikan tersebut berada di Rosicrucian Egyptian Museum tepatnya di San Jose, California. Mumi tersebut menjadi persembahan Kerajaan Tengah Mesir yang berasal dari sungai Nil.

8. Mitologi di Negara Jepang, menceritakan mengenai si Namazu yang merupakan lele raksasa. Lele tersebut menjadikan tragedi gempa bumi. Si lele raksasa tersebut dikatakan tinggal di lumpur, lumpur tersebut terletak di bab bawah kawasan kepulauan Jepang serta dijaga oleh yang kuasa Kashima, yang kuasa tersebut menahan lele raksasa tersebut dengan kerikil besar. Lele Namazu tersebut kemudian disembah sabagai yang kuasa rektifikasi dunia.

9. Ikan lele menempati urutan ke-5 yang menjadi ikan terpopuler di Amerika Serikat. Pasokan ikan ini selalu tersedia selama sepanjang tahun.

10. Ikan ini ternyata sanggup bertahan hidup di darat cukup lama. Ikan ini juga sanggup berpindah dari genangan air yang satu ke genangan air lainnya melalui jalan darat.


Baca juga artikel kami lainnya di website kami essence aquatic banyak info-info bermanfat bagi anda penggemar mancing.

Kamis, 20 September 2018

Fakta-fakta Unik Ikan Nila

hallo sabat mancing mania, kembali lagi bersama essence aquatic. Kemarin yang kita bahas tentang 10 Fakta Ikan Mas kan, sekarang kita bahas fakta unik yang dimilki ikan nila ya. apa aja itu? Simak yuk sampai habis.

Nama lain ikan nila adalah Oreochromis niloticus. Ikan nila atau lebih terkenal mujaer di Indonesia merupakan salah satu ikan air tawar yang cukup populer di Indonesia sebagai ikan konsumsi berharga tinggi. Ikan ini merupakan ikan endemik Afrika, dimana negara asalnya adalah sekitaran Afrika bagian timur. Pada tahun 1969, orang-orang Belanda membawa bibit ikan ini untuk kemudian dibudidayakan di Indonesia. Hingga saat ini pengembangan usaha budidaya nya di Indonesia terus mengalami peningkatan yang signifikan.

Fakta Unik Ikan Nila
Ikan nila tergolong sebagai ikan yang memiliki daya adaptasi yang cukup tinggi. Tidak seperti ikan mas, ikan nila dapat hidup, tumbuh, dan berkembang di perairan yang keruh dan tercemar. Inilah yang menyebabkan mengapa ikan nila cenderung lebih mudah dibudidayakan dan harganya lebih murah.

Ikan dengan nama latin Oreochromis niloticus ini mencapai kedewasaan pada umur 4 bulan dan mencapai pertumbuhan maksimal untuk siap mengawini atau dibuahi dan melahirkan setelah berumur 1,5 – 2 tahun. Pada masa ia berumur lebih dari 1 tahun ini, dengan bobot tubuh mencapai 800 gram ia mampu mengeluarkan 1.200 – 1.500 larva setiap kali dia memijah, di mana pemijahan umumnya dapat terjadi sebanyak 6-7 kali setiap tahunnya. Nah, berikut ini adalah beberapa fakta unik ikan nila yang mungkin akan sayang untuk Anda lewatkan. Silakan disimak:
  1. Sebelum memijah ikan nila jantan selalu membuat sarang di dasar perairan dan daerahnya akan ia jaga dan merupakan daerah teritorialnya sendiri.
  2. Ikan nila jantan menjadi agresif saat musim kawin.
  3. Tenggorokan, sirip perut, sirip ekor, sirip dada, dan ujung sirip punggung ikan nila secara alami akan berubah warna menjadi merah atau kekuningan ketika musim kawin.
  4. Garis linea literalis pada bagian sirip ikan nika berfungsi sebagai alat keseimbangan pada saat ia berenang.
  5. Ikan nila jantan dan ikan nila betina dapat dibedakan dari lubang genital dan ciri-ciri kelamin sekundernya. Pada ikan nila jantan, di samping lubang anus ada sebuah lubang genital berupa tonjolan kecil meruncing. Ini digunakan sebagai saluran pengeluaran kencing dan sperma.
  6. Tubuh ikan nila jantan berwarna lebih gelap dengan tulang rahang melebar ke belakang yang memberi kesan kuat, sedangkan ikan nila betina biasanya bagian perutnya lah yang lebih besar.
  7. Ikan nila dikenal sebagai ikan pemakan segala (omnivora).
  8. Ikan nila memiliki kebiasaan unik. Setelah memijah, induk betinanya akan mengeram telur-telur yang sudah dibuahi di dalam rongga mulutnya (mouth breeder).
  9. Ikan nila mampu hidup dalam kondisi perairan yang ekstrem. Ia sering ditemukan hidup normal di habitat yang tidak mampu ditinggali oleh jenis ikan air tawar lainnya.
Baca juga artikel lainnya di website kami essence aquatic

http://essenceaquatic.com/essen-ikan-nila-galatama/http://essenceaquatic.com/essen-ikan-bawal-galatama/http://essenceaquatic.com/essen-ikan-lele-galatama/http://essenceaquatic.com/essen-ikan-nilem-galatama/http://essenceaquatic.com/essen-ikan-mas-kilo-gebrus/http://essenceaquatic.com/essen-ikan-nila-kilo-gebrus/http://essenceaquatic.com/essen-ikan-lele-kilo-gebrus/http://essenceaquatic.com/essen-ikan-patin-kilo-gebrus/http://essenceaquatic.com/essen-ikan-bawal-kilo-gebrus/http://essenceaquatic.com/essen-ikan-nilem-kilo-gebrus/http://essenceaquatic.com/essen-ikan-tawes-kilo-gebrus/http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-mas-galatama/http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-nila-galatama/http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-lele-galatama/http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-bawal-galatama/http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-patin-galatama-2/http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-nilem-galatama/http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-tawes-galatama/http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-mas-kilo-gebrus/http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-nila-kilo-gebrus/http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-lele-kilo-gebrus/http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-patin-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-bawal-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-nilem-kilo-gebrus/
http://essenceaquatic.com/umpan-ikan-tawes-kilo-gebrus/

Rabu, 19 September 2018

Alat Pancing yang Diperlukan untuk Pemula



Memancing terdapat berbagai macam teknik yang tentunya dengan peralatan yang berbeda beda, mulai dari harga yang termurah, kelas menengah hingga yang termahal. Dari perbedaan harga tersebut tentunya menawarkan kualitas yang berbeda pula.

Sering kita jumpai pemakaian alat pancing dengan harga murah terdapat bermacam macam kendala, seperti pada joran contohnya, terlalu berat, kualitas ring guide yang mudah berkarat , atau membuat senar cepat rusak, bahkan patah ketika fight dengan ikan.

Begitu juga dengan peralatan pancing kelas menengah yang tentunya berhubungan langsung dengan kekuatan dan ketahanan sekaligus kenyamanan, hal ini tentunya akan membuat bingung terutama bagi pemula untuk menentukan pilihannya, apalagi semakin banyaknya pabrikan pabrikan alat pancing yang bersaing di pasaran.

Berikut ini panduan memilih alat pancing untuk pemula yang mungkin saja bisa bermanfaat.

Joran

Sebelum memilih joran setidaknya anda sudah tahu teknik apa yang akan anda gunakan, atau jenis ikan apa yang akan anda pancing. Di blank joran keluaran pabrikan biasanya sudah di sertakan keterangan mengenai panjang joran, action dan berat lure yang di anjurkan. Dengan asumsi joran akan maksimal untuk pemakaian di kisaran ukuran tersebut.

Seperti panjang joran, semakin panjang joran akan semakin jauh jarak lemparan yang di hasilkan, sedangkan joran yang pendek akan lebih ringan ketika kita fight dengan ikan besar. Dari dua kategori di atas kita bisa menyimpulkan mana joran yang cocok di gunakan baik dari pinggir pantai atau dari atas kapal, atau joran mana yang lebih cocok untuk casting/popping dan yang lebih cocok untuk jigging atau dasaran.

Joran panjang akan menyulitkan kita saat mancing di tempat yang terdapat banyak halangan untuk melempar, perlu di perhatikan juga dimana tempat kita memancing baik di atas kapal atau di alam terbuka.

Beberapa faktor lain yang juga bisa menjadi pertimbangan antara lain berat, karakter, dan kualitas ring guide joran.
Berat joran akan mengurangi kenyamanan kita disaat mancing, terutama ketika kita melakukan popping atau casting seharian, tentu semakin berat joran semakin membuat kita cepat lelah sehingga trip kita menjadi tidak maksimal, berbeda ketika kita memancing dengan teknik koncer atau dasaran dimana joran bisa kita letakkan di rod holder atau bibir kapal.

Joran berbahan carbon atau gravit lebih ringan dan memiliki sensitifitas lebih baik sayangnya kurang tahan terhadap benturan, atau ketika terinjak, sehingga bisa menyebabkan patah saat menghajar ikan, sedangkan joran fiber cenderung lebih berat meskipun harganya lebih murah.

Karakter joran sangat penting untuk di sesuaikan  dengan target ikan yang akan kita pancing, ketika kita memancing ikan besar atau casting dengan umpan yang berat, joran kaku akan menjadi pilihan kita, tetapi saat kita memancing ikan kecil atau casting dengan umpan yang ringan, joran dengan karakter lenturlah yang menjadi pilihan kita, karena akan lebih terasa ketika ikan kecil menyambar umpan, bahkan ketika fight dengan ikan kecil akan lebih terasa sensasinya. Begitu juga saat melempar umpan yang cukup ringan akan lebih sulit jika menggunakan joran dengan karakter kaku.

Joran terdapat beberapa model yaitu tanpa sambungan, sambung dua, atau sambung tiga, tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan masing masing, dimana joran tanpa sambungan lebih kuat di banding joran sambung dua atau tiga, tetapi joran sambungan akan memudahkan kita ketika membawanya saat berangkat mancing baik menggunakan mobil atau pesawat.

Lifting power, lifting power joran berbeda dengan action joran, lifting power joran terbagi menjadi 3 fast tapper, medium (moderet) dan slow tapper, joran fast tapper memiliki kelenturan sedikit pada ujung joran, medium tapper (moderet) memiliki kelenturan hampir setengah batang joran, sedangkan slow tapper memiliki kelenturan dari ujung hingga pangkal joran parabolic, mengenai lifting power joran.

Ring guide, ring guide banyak sekali tingkatanya, semakin bagus semakin mahal tentunya, selain bahannya yang tidak mudah karat, kualitas keramik juga memiliki perbedaan, keramik dengan kualitas bagus tidak akan merusak senar saat di gunakan.

Reel

Memilih reel juga banyak yang harus menjadi perhatian, mulai dari material, berat, gear ratio, dan system drag pada reel.
Berat reel tentunya berhubungan langsung dengan kenyamanan kita terutama ketika mancing menggunakan reel yang cukup besar, seperti untuk teknik popping.

Reel dengan bahan material kuat cenderung berat, sedangkan reel dengan material berbahan ringan dan kuat cukup mahal harganya, seperti daiwa saltiga, tapi setidaknya ada perbandingan berat beberapa reel dengan kualitas yang tidak jauh berbeda yang bisa menjadi bahan pertimbangan. Terutama di mana saat kita pegang kita merasa nyaman.

Gear ratio pada reel menentukan kecepatan perputaran spool dalam satu putaran handle reel, hal ini mempengaruhi seberapa panjang senar maximum yang masuk kedalam spool reel dalam satu putaran handle, (dalam hal ini besar spool pada reel spinning juga ikut berpengaruh), yang tentunya berhubungan dengan teknik mancing yang akan kita gunakan, reel dengan ratio tinggi diatas 5 : 1 akan lebih cocok di gunakan untuk teknik mancing yang membutuhkan retrive cepat, seperti casting atau popping, sedangkan ratio di bawah 5: 1 lebih cocok untuk teknik jigging atau dasaran.

System drag pada reel haruslah mulus saat senar keluar di tarik ikan, jika system drag tidak mulus akan memberikan daya kejut pada senar, hal ini buruk sekali bagi pemakai senar branded (PE) karena kelemahan PE tidak tahan menerima hentakan dan beresiko putus.

Untuk drag wisher sendiri saya tidak menganjurkan untuk melakukan modifikasi meskipun dengan alasan untuk meningkatkan peforma drag pada reel, karena pabrikan reel sudah memperhitungkan kemampuan drag dengan as dan system lainnya pada reel termasuk body stamp (gagang reel) yang secara langsung menerima efek dari beban drag yang di berikan oleh drag reel. Dengan resiko as reel bengkok atau gagang reel patah, pada beberapa reel dengan bahan material kurang bagus.

System drag yang bagus juga didukung dengan bahan material yang bagus sehingga tidak mudah panas ketika bertarung dengan ikan dalam waktu yang cukup lama.

Ada dua jenis reel yaitu spinning dan reel konvesional seperti bait casting dan overhead, ada juga reel khusus untuk fly fishing.

Reel spinning

Reel spinning sangat cocok untuk pemula karena cara penggunaanya termasuk cukup simpel, anda tinggal membuka bail arm memegang senar dengan telunjuk, kemudian melempar, bahkan dengan umpan yang sangat ringan sekalipun, hal ini tentunya berlaku pada tackle set yang balance, tapi pada tingkat akurasinya reel bait casting akan jauh lebih baik. Dimana ibu jari anda akan berperan sebagai control pada reel bait casting saat melempar.

Reel konvensional

Reel konvensional spoolnya berputar ketika kita melakukan lemparan, berbeda dengan reel spinning. reel konvensional memiliki system drag yang lebih kuat di banding spinning reel, dan lebih ringan ketika di gulung dengan beban, karena senar yang keluar dari reel langsung tidak melalui line roller, selain itu system gearnya juga sejajar, sangat cocok untuk memancing di air dalam, tetapi reel konvensional lebih sulit di pakai oleh pemula, terutama bait casting, karena jika saat melempar spool reel berputar lebih cepat dari senar/PE akan terjadi backlast, ini akan sangat tidak baik karena membutuhkan waktu bahkan hingga berjam jam untuk membuka simpul kusut pada senar yang menumpuk di spool reel, hingga kemungkinan terburuk anda harus memotong bebera meter senar anda. Dimana teman yang berada di dekat kita sudah berhasil menaikan beberapa ikan.

Untuk hal ini anda bisa menggunakan kontrol dengan ibu jari anda untuk menekan spool reel sehingga senar akan berhenti keluar dan tentunya butuh latihan khusus mengenai hal ini hingga benar benar bisa menggunakanya. Pada bagian reel bait casting biasanya terdapat knob setelan untuk memperlambat putaran spool reel untuk mengurangi backlast dengan resiko tentunya mempengaruhi jarak lempar.

Reel bait casting bisa digunakan untuk beberapa teknik lemparan seperti over hand, side arm, atau underhand, yang tidak semuanya bisa di terapkan pada reel spinning.



untuk lanjut nya anda bisa baca artikel di website kami essence aquatic

Rabu, 12 September 2018

10 Fakta Unik Ikan Mas

hallo sahabat blogger, kali ini saya akan membahas tenang ke unikan nya seekor ikan mas yuk di simak sampai habis..


Ikan mas termasuk ikan yang paling mudah dibudidayakan dan juga sangat populer sekali di masyarakat Indonesia. Selain tingginya konsumen yang mengkonsumsi ikan mas membuat permintaan terhadap ikan mas tidak pernah surut. Peluang bisnis ikan mas juga cukup bagus dan tidak pernah buntung.

Nah, berikut ini adalah ini 10 fakta unik tentang ikan mas :

1. Percernaan ikan mas sangat sederhana, dan sangat susah mencerna protein.

2. Ikan mas koki bisa mengubah warna tubuhnya, sesuai dengan tempat dimana mereka disimpan atau        dipelihara.

3. Ikan mas koki memproduksi pigmen jika terkena cahaya. Jika ikan Mas ditaruh di tempat gelap, dia          akan telihat lebih cerah pada pagi harinya, dan jika terus menerus ditaruh di tempat gelap, maka ikan      mas akan kehilangan warnanya.

4. Ikan mas koki bisa tumbuh maximal sampai panjang 58.42cm dan berat 4.5 kg.

5. Ikan mas koki terpanjang yang pernah diukur sepanjang 47.7 cm, dari moncong sampai ekor, di                Belanda.

6. Ikan mas koki bisa hidup sampai 20 tahun, tapi ikan mas peliharaan cuma hidup 6 sampai 8 tahun.

7. Ikan mas koki tertua yang pernah dicatat berumur 49 tahun.

8. Ikan mas koki bisa hidup di kolam yang permukaannya membeku, selama masih ada cukup oxygen          dan airnya tak mengeras sepenuhnya.

9. Di Italia ada hukum yang melarang penggunaan ikan mas koki sebagai hadiah carnaval.

10. Di Roma dilarang memelihara ikan mas koki di toples, karena menurut mereka sangat kejam                    mengurung ikan di tempat sempit seperti itu.

Nah itu lah 10 keunikan dari ikan mas yang jarang orang tahu. Jangan lupa baca juga artikel saya lainnya di websote resmi saya essence aquatic.

Selamat Datang di Blogger Saya

Hallo guyss.... Selamat datang di blogger essence aquatic

Terimakasih banget untuk siapapun yang udah mau dateng di blogger baru saya.

Disini saya harapkan siapa saja bisa menemukan berbagai artikel yang dibutuhkan bagi anda yang menyukai, mencintai, atau penggemar berat hobi memancing karena saat ini saya akan menulis seputran tentang memancing.

Semoga artikel yang saya buat bermanfaat buat kalian, makasih guyss...